IPB University Memanggil Darurat Tabung Oksigen

by administratorarmhaipb

IPB University Memanggil
Darurat Tabung Oksigen

“The smallest act of kindness is worth more than the grandest intention.” (Oscar Wilde)

Saat ini menjadi salah satu momen terberat dalam hidup kita. Di linimasa, tiada hari berlalu tanpa berita duka berpulangnya sanak saudara, sahabat, atau kolega di tengah keganasan virus Covid-19.

Di kampus tercinta, IPB University, hal serupa juga terjadi. Ratusan tenaga didik berikut karyawan dan keluarga, mahasiswa, hingga masyarakat umum kini tengah berjuang pulih dari Covid-19 di pusat isolasi mandiri Kampus IPB Dramaga.

Salah satu kebutuhan mendesak yang menyangkut keselamatan nyawa adalah ketersediaan tabung oksigen yang memadai. Crisis Center IPB University mengestimasi 120 unit tabung oksigen dan 60 unit regulator berikut biaya pengisian ulangnya sebagai kebutuhan yang tak bisa ditawar lagi saat ini, demi memastikan mereka yang dirawat dapat tertolong.

DPP Himpunan Alumni IPB bersama Aksi Relawan Mandiri Himpunan Alumni IPB (ARM HA-IPB) memanggil seluruh alumni, civitas akademika, dan para mitra HA-IPB di manapun berada untuk membantu almamater tercinta dalam penyediaan peralatan tersebut.

Alumni dapat memilih opsi donasi sebagai berikut:

Paket tabung oksigen + regulator Rp 3.700.000/unit
Paket isi ulang tabung oksigen Rp 1.000.000/tabung/bulan
Paket Individual Rp 100.000 dan kelipatannya

Transfer ke: BSM-BSI rek. no: 7737787798 Cabang Bogor atas nama AKSI RELAWAN MANDIRI-HAIPB. Sertakan kode 019 di belakang nominal donasi Anda (misalnya: Rp 100.019).

Solidaritas dan jerih payah kita bersama Insya Allah akan mampu meringankan beban mereka yang tengah berjuang memenangkan pertarungan hidup melawan Covid-19.

Satu Hati, Satu IPB

Info lebih lanjut, silakan hubungi:

Sekretariat Aksi Relawan Mandiri
Himpunan Alumni IPB

Kontak: Panji Laksono (+62 821 2214 7026)

You may also like

Leave a Comment